Fakultas Teknologi dan Rekayasa Cerdas UK Maranatha

DIES NATALIS FAKULTAS TEKNIK ke 56 : FAKULTAS TEKNIK MAJU

diupload pada: 13 Oktober 2021
Share artikel berita ini
Share on email
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram

DIES NATALIS FAKULTAS TEKNIK ke-56
FAKULTAS TEKNIK MAJU

Puji syukur kepada Tuhan Yesus Kristus atas penyertaan, berkat dan anugerahnya Fakultas Teknik Universitas Kristen Maranatha telah mencapai usia 56 Tahun pada tahun 2021. Fakultas Teknik Universitas Kristen Maranatha dibuka mulai dengan Jurusan Teknik Sipil pada Tahun 1965, selanjutnya pada Tahun 1967 dibuka Jurusan Teknik Elektro, pada tahun 1985 dibuka Jurusan Teknik Industri, dan pada Tahun 2007 dibuka Jurusan Sistem Komputer (sumber: buku “Universitas Kristen Maranatha 1965-2009” Edisi Ringkas). Hari ulang tahun Fakultas Teknik adalah 6 September

Kata sambutan dari Rektor Universitas Kristen Maranatha,
Prof. Ir. SRI WIDIYANTORO, M.Sc, Ph.D., IPU :
Terdapat 1 guru besar, Prof. Budi, diharapkan tenaga pendidik dapat menyusul. Diharapkan adik-adik dosen yang masi muda segera menjadi guru besar. Tentunya akan baik jika fakultas Teknik dan Universitas Kristen Maranatha sama-sama sepakat untuk maju. Kami Bersyukur Teknik Sipil mendapat akreditasi A dan sedang menghadapi akreditasi internasional. Semoga menjadi motvasi untuk program studi lain di fakultas teknik untuk menuju akrediasi unggul. Tidak kalah penting fakultas teknik terus mengembangkan kurikulum kekinian, meski prodi sama, dengan berjalannya waktu, tentunya banyak inovasi yang telah / sedang dilakukan. Selamat untuk Fakultas Teknik yang sudah menghasilkan ribuan alumni, kiranya semua sukses, Tuhan memberkati.

Kata sambutan dari Ketua Umum Yayasan Perguruan Tinggi Kristen Maranatha,
Ir. ARIF SURYANTO :
Pa Arief mewakili yayasan mengucapkan syukur kepada Tuhan Yang Mahas Esa atas DIES NATALIS FT ke 56.
Ditengah kondisi pandemic dan revolusi industri 4.0, membuat kita tertekuk lutut pada elektronik. Maka dari itu Jepang sudah menuju pada revolusi industri 5.0 yang menggabungkan teknologi dengan kehidupan sosial.
Ditengah kemajuan teknologi Sipil, Elektro, Industri, maupun Komputer, mari kita meningkatkan SDM kita agar maju, melalui pendidikan dosen sampai dengan S3 se segera mungkin. Agar dapat mengikuti perkembangan yang ada. Terimakasih atas pencapaian Teknik sipil dan Elektro, dan berharap Teknik Industri dan Sistem Komputer untuk menyusul. Pertahankan keikutsertaan kegiatan dan perlombaan yang selama ini sering diikuti oleh Fakultas Teknik. Pesan untuk para wisudawan untuk memasukin dunia etrepreneur. Menciptakan lapangan pekerjaan.

Kata sambutan dari Dekan Fakultas Teknik Universitas Kristen Maranatha,
Dr. Yosafat Aji Pranata, S.T., M.T. :
laporan FT, profil mahasiswa 2021 mengalami peningkatan dari tahun kemarin. Dosen dengan kualifikasi akademik bergelar Doktor meningkat pada tahun ini. Semoga di akhir tahun angka peningkatan Kualifikasi Akademik bergelar doktor dapat meningkat diatas 40%. FS berhasil jadi A, SK jadi baik sekali. Penelitian meningkat dengan skema baru. Luaran publikasi dapat memberikan sumbangksih secara umum. Tahun ini FT menerbitkan Journal ICE. Menyusul Journal dari TI sinta 4 dan TS sinta 5. Jumlah kerjasama aktif meningkat menjadi 43 kerjasama, yang sejalan dengan program MBKM. Tahun ini kami memeberikan penghargaan dosen berprestasi kategori penelitian dan publikasi terbanyak, Kategori Tri Dharma Perguruan Tinggi, Kategori Favorit, tenaga administratif Favorit, Tenaga Kerumahtanggaan favorit, dan tidak lupa penghargaan untuk Mahasiswa berprestasi akademik maupun non akademik pada akegiatan Dean’s List, 24 September 2021. Rangkaian DIES NATALIS Tahun 2021 melaksanakan beberapa seminar ilmiah. Diantaranya Dies Natalis 17 September, Workshop / Webinar 17, 18 September, dan Maranatha Engineering Talks 24 September. Serta Webinar Pengbadian kepadaMsyarakat pada 23 September. Untuk informasi lebih lanjut kami mengundang bapa/ibu untuk mengikuti akun Instagram dan Youtube milik Fakultas Teknik.

Topik Orasi :
Manajemen Product Service System Menuju Keberlanjutan Perusahaan.
(Kasus pada perusahaan kawasan industri Indonesia)

Oleh :
Dr. Ir. CHRISTINA WIRAWAN, M.T.

Online Zoom Meeting
Jumat, 17 September 2021
Pukul 09:00 AM (WIB)

Rundown kegiatan :
8:30 9:00 Pembukaan
9:00 9:02 Doa Pembuka
9:02 9:06 Sambutan Rektor + Dokumentasi
9:06 9:24 Renungan Singkat
9:24 9:27 Laporan Ketua panitia
9:27 9:30 Sambutan YPTKM
9:30 9:34 Sambutan Dekan + Dokumentasi
9:34 9:35 Dokumentasi
9:35 10:00 Orasi Ilmiah
10:00 10:10 Game
10:10 10:20 Penghargaan
10:20 10:25 Doorprize
10:25 10:30 Penutupan

 

Selamat kepada peraih penghargaan :

– Dr. Ir. ASRIWIYANTI DESIANI, M.T.
Tenaga Edukatif Tetap (Dosen) Terbaik,
Kategori Favorit Program Studi Teknik Sipil.

– Dr. ERWANI MERRY, S.T., M.T.
Tenaga Edukatif Tetap (Dosen) Terbaik,
Kategori Favorit Program Studi Teknik Elektro.

– RAINISA MAINI HERYANTO, S.T., M.T.
Tenaga Edukatif Tetap (Dosen) Terbaik,
Kategori Favorit Program Studi Teknik Industri.

– MARKUS TANUBRATA, S.T., M.T.
Tenaga Edukatif Tetap (Dosen) Terbaik,
Kategori Favorit Program Studi Sistem Komputer.

– ROI MILYARDI, S.T., M.T.
Tenaga Edukatif Tetap (Dosen) Terbaik,
Kategori Tri Darma Perguruan Tinggi Program Studi Teknik Sipil.

– Dr. RATNADEWI, S.T., M.T.
Tenaga Edukatif Tetap (Dosen) Terbaik,
Kategori Tri Darma Perguruan Tinggi Program Studi Teknik Elektro.

– ELTY SARVIA, S.T., M.T.
Tenaga Edukatif Tetap (Dosen) Terbaik,
Kategori Tri Darma Perguruan Tinggi Program Studi Teknik Industri.

– PIN PANJI YAPINUS, S.T., M.T.
Tenaga Edukatif Tetap (Dosen) Terbaik,
Kategori Tri Darma Perguruan Tinggi Program Studi Sistem Komputer.

– Dr. RATNADEWI, S.T., M.T.
Tenaga Edukatif Tetap (Dosen) Terbaik,
Kategori Publikasi Ilmiah, HKI, Penelitian Terbanyak.

– MARIA INA WIDIANINGRUM, S.Psi.
– RINTO YUNIORSO, S.Sos.
– ALDRIN BOY RAHARJO, A.Md.
Tenaga Administratif Tetap Terbaik.

– HERIDAN
– ARPAN GOZALI RAHMAT
– SUPRIATNA
Tenaga Kerumahtanggaan Tetap Terbaik.

 

Liputan dokumentasi kegiatan pada kanal youtube :
https://youtu.be/iHz-uVPQqzs ()

Share artikel berita ini
Share on email
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram
Berita Terkait
Edisi Terbaru,